| home | agenda & berita | info fakultas | kemahasiswaan | regulasi | kerjasama | repositori |
Selamat Datang di Website Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Misi di Kompetisi Pajak 2011

Fakultas Ekonomi kembali mengrimkan delegasinya untuk kegiatan Kompetisi Pajak (KOMPAK) 2011, yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Perpajakan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 21-22 Mei 2011, bertempat di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya.

Delegasi yang dikirim terdiri atas dua tim, yakni Tim Pertama terdiri atas Agus Nurjaman, Masfufah dan Ahmad Affandi, serta Tim Kedua terdiri atas Jarot, Heni Isnani dan Agus Muharrom. Kedua tim ini merupakan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi dengan konsentrasi Perpajakan. Tujuan dari pengiriman delegasi ini adalah selain untuk proses pembelajaran bagi mahasiswa akuntansi, terutama konsentrasi perpajakan, sekaligus untuk memberikan pengalaman berkompetisi bagi mahasiswa.
Dari dua tim yang dikirim, Tim Pertama lolos hingga babak Semifinal. Suatu capaian yang cukup menggembirakan. Artinya, dengan capaian tersebut menunjukkan bahwa mahasiswa Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi mampu bersaing dengan mahasiswa dari perguruan tinggi besar dan sudah mapan. Dalam babak semifinal tersebut, mahasiswa FE-Umsida harus bersaing dengan tim dari Universitas Airlangga, STIE Perbanas, Ubaya dan UK Petra.
Semoga capaian di tahun ini dapat memberikan semangat dan inspirasi bagi mahasiswa ekonomi lainnya.