| home | agenda & berita | info fakultas | kemahasiswaan | regulasi | kerjasama | repositori |
Selamat Datang di Website Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Diklat As-Lab FE Umsida Angkatan V

Dalam sebuah organisasi, apapun organisasinya, proses regenerasi mutlak diperlukan. Keberlanjuatn dari organisasi tersebut, salah satunya akan ditentukan oleh proses tersebut. Baik buruknya proses regenerasi, akan mencerminkan perjalanan organisasi tersebut di masa mendatang. Mendasarkan pada pemahaman tersebut, maka komunitas Asisten Laboratorium Fakultas Ekonomi mengadakan Diklat Asisten Lab.
Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 29 Juni 2011 ini, merupakan kegiatan untuk Asisten Lab Angkatan V. Tema yang diangkat dari kegiatan ini adalah "As-Lab. FE UMSIDA sebagai Tonggak Awal Pencetak Calon Pemimpin yang Amanah, Intelektual dan Profesional"

Kegiatan yang dibuka oleh Dekan Fakultas Ekonomi ini tidak hanya memberikan pemahaman tentang Komunitas Asisten Lab. FE saja, namun juga tentang hal-hal yang berkaitan dengan sebuah organisasi, misalnya kepemimpinan. Pemateri dalam acara diklat ini terdiri atas :
1. Imelda Dian Rahmawati, SE. Ak. M.Ak (Kaprodi Akuntansi)
2. Isna Fitria Agustina, S.Sos. M.Si (Dosen FISIP)
3. Samsul Hadi, SE (Alumni FE Umsida)